CORETANPENA.COM - Banyak orang mengeluh sakit punggung saat bangun tidur sehingga sulit menggerakkan tubuhnya karena rasa sakit yang teramat sangat.
Apa lagi ketika akan beranjak dari kasur, rasa sakit pada bagian tubuh belakang serasa patah.
Rasa sakit pada punggung lama dan bahkan bisa bertahan sampai sepanjang hari.
Posisi tidur kurang pas
Posisi tidur yang salah bisa menekan tulang belakang, sehingga berakibat pada punggung yang menegang bahkan sampai membuat sendi tak nyaman.
Posisi tidur yang salah bisa menekan tulang belakang, sehingga berakibat pada punggung yang menegang bahkan sampai membuat sendi tak nyaman.
Pasalnya posisi tidur yang salah dan berakibat pada punggung umumnya dialami oleh orang yang posisi tidurnya tengkurap, oleh karena itu untuk menghindari itu semua sebaiknya memperbaiki posisi tidur dan jangan sampai tidur dengan posisi tengkurap.
Jika posisi tengkurep paling nyaman dalam posisi tidur, yang paling penting dengan mencegah tekanan di punggung dan mengganjal bagian perut dengan bantal kecil.
Kasur kurang nyaman
Tidak hanya posisi tidur yang kurang pas bisa mengakibatkan punggung sakit, bisa saja karena tidur menggunakan kasur yang mengakibatkan sakit pada punggung.
Tidak hanya posisi tidur yang kurang pas bisa mengakibatkan punggung sakit, bisa saja karena tidur menggunakan kasur yang mengakibatkan sakit pada punggung.
Hal ini dikarenakan, kasur yang yang digunakan tidak nyaman atau terlalu empuk dan bahkan terlalu keras sehingga bisa memicu sakit pada punggung.
Sebelum membeli atau menggunakan kasur hal yang pertama harus di pertimbangkan adalah kenyamanan pada tubuh saat menopang punggung.
Dan hal yang paling penting adalah meminta rekomendasi kepada orang profesional guna untuk memilih jenis kasur yang paling tepat dan nyaman.
Kurang persiapan saat bangun tidur
Bangun dari tempat tidur tanpa persiapan juga bisa memicu terjadinya sakit pada punggung.
Bangun dari tempat tidur tanpa persiapan juga bisa memicu terjadinya sakit pada punggung.
Ketika saat bangun tidur langsung beranjak dari tempat tidur, atau membungkuk saat bangun dari tempat tidur juga bisa memicu punggung sakit.
Untuk itu, jangan langsung beranjak atau membungkuk saat baru bangun tidur sehingga sehingga terhindar dari sakit punggung.
Ada baiknya, ketika baru bangun tidur hal pertama yang harus dilakukan dengan mengawali menggunakan lengan untuk penopang badan untuk bangun tidur, dan baru pindahkan kaki ke posisi duduk.
Tunggu beberapa detik agar tubuh bisa beradaptasi, dan setelah itu baru perlahan meletakkan kaki di lantai, dan mulai berdiri.
Fibromyalgia
Kelainan yang menyebabkan gangguan pada sendi, ligamen, otot, saraf, tendon, dan juga tulang belakang.
Kelainan yang menyebabkan gangguan pada sendi, ligamen, otot, saraf, tendon, dan juga tulang belakang.
Penyakit yang sering menyerang pada perempuan yang bisa memicu pada terjadinya rasa nyeri yang semakin kuat.
Gejala lain yang diakibatkan fibromyalgia ialah:
Kelelahan
Tidur tidak nyenyak
Sering lupa
Suasana hati mudah berubah
Sering sakit kepala
Sindrom iritasi usus
Gelisah
Depresi
Kelelahan
Tidur tidak nyenyak
Sering lupa
Suasana hati mudah berubah
Sering sakit kepala
Sindrom iritasi usus
Gelisah
Depresi
Tidak ada obat khusus untuk mengatasi fibromyalgia ini. Namun, ada beberapa obat antinyeri yang bisa mengurangi rasa sakit pada punggung.